Contoh Dialog Reservasi Pemesanan Hotel Ditempat

Daftar Isi [Tampilkan]

Reservasi merupakan sebuah kegiatan yang umum dilakukan oleh kebanyakan orang terutama orang yang ingin memesan tiket atau tempat termasuk hotel.

Dikarenakan seringnya terjadinya reservasi akhirnya muncul juga dalam materi pelajaran bahasa inggris yang diajarkan kepada muridnya dengan materi reservation.

Belajar bahasa inggris pastinya juga bisa dilakukan dengan melihat teorinya terlebih dahulu seperti pada postingan sebelumnya yaitu Penjelasan Lengkap Mengenai Materi Reservation Inggris.

Setelah kamu mempelajari materi dalam bentuk teori seperti yang sudah disampaikan tersebut. Kamu bisa melakukan prakteknya dengan melihat contohnya dibawah ini.


Contoh Dialog Bahasa Inggris Materi Reservation Topik Pemesanan Hotel Ditempat


Contoh Dialog Reservasi Pemesanan Hotel Ditempat, bukusemu, bahasa inggris materi

Dialog Reservasi Dalam Bahasa Inggris

Ahmad: Good evening. Welcome to Bukusemu Hotel, how can I help you?
Rudi: Afternoon too. I want to book a room for March 20, 2020. Are there any rooms that are still empty?
Ahmad: How many people will stay overnight sir?
Rudi: Around 7 people are going to stay overnight sir, but 2 others are children. So I want to book 3 rooms.
Ahmad: How long will you be staying?
Rudi: Just for 2 nights.
Ahmad: Yes sir. After I check, there are still rooms that are still empty on that date. We have 2 packages, sir, namely silver and gold to choose from.
Rudi: What is the difference in package, sir?
Ahmad: For the silver package is a standard hotel package, you will get the facilities as stated in this pamphlet. For the gold package the room will face the natural view and there are additional facilities as stated in this pamphlet, sir.
Rudi: I'll just take the gold package.
Ahmad: Yes sir, the package is worth eight hundred thousand rupiahs per night. For the name that will be registered as the customer, sir?
Rudi: I'm alone. My name is Rudi Kartonyono.
Ahmad: Can you spell the last name for me?
Rudi: Sure. K-A-R-T-O-N-Y-O-N-O.
Ahmad: For the telephone number, sir?
Rudi: 0892221113331
Ahmad: Good for your own payment, we provide several options, Sir, as you can see in this pamphlet.
Rudi: I'll just pay in cash.
Ahmad: Alright Mr. Rudi, I will confirm again, sir. Booking on behalf of Rudi Kartonyono for March 20, 2020 with a total of 3 gold package rooms for 2 nights and the payment method using the cash payment method.
Rudi: Alright, that's correct.
Ahmad: Yes sir, so the total is four million eight hundred thousand rupiahs yes sir. May I receive the money, sir?
Rudi: Okay sir, here's the money.
Ahmad: Alright, this is for the card when checking in sir. If anyone is still unsure, can directly contact us via the number on the card.
Rudi: Thank you very much.
Ahmad: Thank you again Mr. Rudi.

Dialog Reservasi Dalam Bahasa Indonesia

Ahmad : Selamat sore. Selamat datang di Bukusemu Hotel, ada yang bisa saya bantu?
Rudi : Sore juga. Saya ingin memesan kamar untuk tanggal 20 Maret 2020. Apakah terdapat kamar yang masih kosong?
Ahmad : Berapa banyak orang yang akan menginap Pak?
Rudi : Sekitar 7 orang yang akan menginap Pak, namun 2 orang lain merupakan anak-anak. Jadi saya ingin memesan 3 kamar.
Ahmad : Berapa lama Anda akan menginap?
Rudi : Selama 2 malam saja.
Ahmad : Baik Pak. Setelah saya cek, masih terdapat kamar yang masih kosong di tanggal tersebut. Kami tersedia 2 paket Pak, yaitu silver dan gold yang bisa dipilih.
Rudi : Perbedaan dari paket tersebut apa ya Pak?
Ahmad : Untuk paket yang silver merupakan paket standart hotel, nantinya bapak akan mendapatkan fasilitas seperti yang tertera pada pamflet ini. Untuk paket gold nantinya kamar akan langsung berhadapan dengan pemandangan alam dan terdapat fasilitas tambahan seperti yang tertera di pamflet ini Pak.
Rudi : Saya ambil yang paket gold saja.
Ahmad : Baik Pak, paket tersebut seharga delapan ratus ribu rupiah per malamnya. Untuk nama yang akan terdaftar sebagai pemesannya siapa Pak?
Rudi : Saya sendiri saja. Nama saya Rudi Kartonyono.
Ahmad : Bisakan anda mengejakan nama akhirannya untuk saya?
Rudi : Tentu. K-A-R-T-O-N-Y-O-N-O.
Ahmad : Untuk nomor teleponnya Pak?
Rudi : 0892221113331
Ahmad : Baik untuk pembayarannya sendiri kami menyediakan beberapa opsi Pak, seperti yang bisa Bapak lihat pada pamflet ini.
Rudi : Saya akan bayar tunai saja.
Ahmad : Baiklah Pak Rudi, akan saya konfirmasikan kembali ya Pak. Pemesanan atas nama Rudi Kartonyono untuk tanggal 20 Maret 2020 dengan jumlah 3 kamar paket gold selama 2 malam dan metode pembayaran menggunakan metode bayar tunai.
Rudi : Baik, sudah benar.
Ahmad : Baik Pak, jadi totalnya empat juta delapan ratus ribu rupiah ya Pak. Boleh uangnya saya terima Pak?.
Rudi : Oke Pak, ini uangnya.
Ahmad : Baik, ini untuk kartu saat melakukan check-in Pak. Jika ada yang masih ragu, bisa langsung menghubungi kami lewat nomor yang ada pada kartu tersebut.
Rudi : Terimakasih banyak.
Ahmad : Terimakasih kembali Pak Rudi.

Related Posts

Komentar

Subscribe Our Newsletter